Bahan serabi solo :
- 200 gram tepung beras
- 1/2 sendok teh garam (campuran tepung terigu)
- 50 gram gula pasir
- 500 ml santan terbuat dari 1 butir kelapa
- 1 butir telur
- 1/4 sendok teh garam (dicampurkan pada santan)
- 1/2 sendok teh ragi instan
- 1 lembar daun pandan
- untuk taburan buah nangka potong kotak kotak (1 buah)
Bahan untuk areh :
- 200 ml santan terbuat dari 1/4 butir kelapa
- 1/4 sendok teh garam
- 1 lembar daun pandan agar wangi
Cara membuat serabi solo enak :
- Panaskan wajan tanah liat yang telah di beri dengan parutan kelapa, aduk aduk hingga kelapa berminyak, buang kelapanya lalu biarkan selama 5 menit hingga panas dengan api sedang.
- Rebus santan bersama dengan garam dan daun pandan hingga mendidih, ambil 450 ml santan lalu biarkan hingga hangat.
- Untuk membuat areh : rebus santan, garam dan daun pandan dengan api kecil hingga menjadi kental dan mendidih, sisihkan.
- Campurkan tepung terigu, gula pasir, ragi instan dan garam hingga rata. Tambahkan dengan telur, lalu aduk hingga rata.
- Tuang santan sedikit demi sedikit sambil di keplok keplok perlahan selama 15 menit, lalu istirahatkan adonan selama 1 jam.
- Tuang adonan ke dalam wajan tanah liat yang telah panas lalu tekan bagian tengahnya sehingga berkulit bagian sisinya, biarkan hingga mengenbang.
- Taburi nangka lalu kecilkan api, tutup wajan dan biarkan hingga matang. Angkat dan oles serabi dengan areh hingga rata. Sajikan.
0 komentar:
Posting Komentar
Terimakasih telah mengirim komentar. Kami akan segera menanggapi komentar anda.