Untuk anda yang sedang selamatan, kering tempe dapat anda jadikan sebagai salah satu menu di hantaran. Selain rasanya enak, kering tempe juga mudah untuk di buat, sehingga anda dapat membuat kering tempe. Bahan utama dari kering tempe tentu saja tempe, pilihlah tempe yang memiliki tekstur padat, sehingga saat di iris korek api tempe tidak akan hancur, goreng dulu tempe, agar rasanya lebih enak.


Bahan utama :

  • 400 gr tempe, potong korek api lalu goreng hingga kering
  • 75 gr teri nasi, goreng
  • 75 gr kacang tanah, goreng
  • 2 lembar daun salam
  • 2 cm lengkuas, memarkan
  • 4 lembar daun jeruk, iris tipis
  • 100 gr gula merah, sisir
  • 4 buah cabai merah, buang bijinya lalu iris sering tipis dan goreng
  • 1/4 sendok teh garam
  • 50 ml air asam jawa
  • Minyak untuk menumis
Bahan bumbu yang dihaluskan :
  • 3 siung bawang putih
  • 6 butir bawang merah
  • 1/2 sendok teh ketumbar
Cara membuat kering tempe :
  1. Panaskan sedikit minyak, lalu tumis bumbu yang telah dihaluskan sambil di tambahkan dengan lengkuas, daun salam, daun jeruk, dan cabai merah, aduk hingga harum dan matang.
  2. Masukkan air asam jawa, gula merah dan garam, aduk hingga rata, masak hingga kental dan matang.
  3. Masukkan tempe, kacang tanah dan teri, aduk hingga rata dan matang, angkat dan sajikan.
Hai jumpa lagi dengan kami admin dari resep masakan jawa 13. Saat mungkin bunda bingung memberikan sarapan pagi buat keluarga tercinta, bunda bisa membuat masakan khas nusantara yang satu ini yaitu membuat sayur asem jakarta enak. Sayur asem jakarta ini membuatnya sangat mudah, kita membutuhkan tetelan daging sapu sekitar 150 gram, lengkuas, daun salam, kacang tanah, melinjo dan daun melinjo, jagung manis, nangka muda, labu siam dan bahan bahan lainnya. Nah penyajian bisa kita sajikan tentunya dengan nasi putih hangat. Bisa anda tambahkan lauk pauk tempe dan tahu goreng dan juga sambal yang pedas dan enak.


Bahan asem jakarta enak :

  • 150 gram tetelan daging sapi
  • 2 cm lengkuas kita memarkan
  • 2 lembar daun salam
  • 50 gram kacang tanah, rebus dan tumbuk kasar
  • 50 gram melinjo
  • 1 buah jagung manis potong potong
  • 150 gram nangka muda kita potong potong
  • 100 gram labu siam kita potong potong
  • 50 gram pepaya muda kita potong potong
  • 1 sendok makan asam jawa kita larutkan dengan 4 sendok makan air
  • 4 sendok teh gula pasir
  • 2 sendok makan garam
  • 5 lonjor kacang panjang potong potong
  • 20 gram daun melinjo
  • 2500 ml air
Bumbu yang dihaluskan :
  • 3 buah cabai merah keriting
  • 6 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 1 1/2 sendok teh terasi bakar
  • 2 buah kemiri sangrai
Cara membuat asem jakarta enak :
  1. Masak air hingga mendidih, lalu tambahkan dengan daging tetelan, lalu masak hingga mendidih, tambahkan dengan bumbu yang telah dihaluskan, daun salam dan lengkuas, rebus hingga harum.
  2. Masukkan kacang tanah, melinjo, jagung manis dan nangka muda, masak hingga setengah matang.
  3. Masukkan pepaya muda, labu siam, garam, larutan asam jawa dan gula pasir, cicipi rasanya.
  4. Tambahkan kacang panjang dan daun melinjo, masak hingga matang, setelah rasanya pas, angkat dan sajikan.
Resep dan Cara Membuat Masakan Takoyaki ala Jepang. Ternyata, membuat masakan ala Jepang Takoyaki terbilang sangat mudah lho bunda.. Asalkan sudah punya cetakan untuk membuat takoyakinya. Toping yang ada di dalamnya pun ternyata sangat enak jika divariasiakan dengan cumi, ayam, keju, sosis, dan sebagainya sesuai selera. 

Resep Takoyaki

Penasaran kan gimana cara membuat Takoyaki ala Jepang super duper enak? Yuk ikuti Tutorial masak berikut ini..


Peralatan yang harus disiapkan

1. Cetakan bulat atau cetakan Takoyaki

2. Kuas minyak

3. Lidi atau tusuk gigi



Bahan-bahan


Takaran Saji
- tepung terigu

175 gram
- kuning telur

2 butir
- telur ayam

1 butir

- kaldu cair

4. 350 ml
- baking powder

1/2 sendok teh
- garam
1/4 sendok teh

- Minyak goreng
secukupnya

- cumi, gurita, atau toping yang disediakan.

100 gram
- daun bawang
1 batang

- Mayonaise
Secukupnya

- Saus okonomiyaki 
Secukupnya

- Katsuobushi

secukupnya

Tutorial Cara Membuat Takoyaki:

  1. Kocok telur ayam dan kuning telur sebelum menuangkan kaldu cair sedikit demi sedikit. Aduk hingga tercampur merata.
  2. Campurkan b ahan2 seperti terigu, baking powder, dan juga garam ke dalam adonan tersebut sampai mengental dan tercampur rata.
  3. Panaskan cetakan Takoyaki dan jangan lupa  diolesi dengan minyak, lalu tuangkan adonan hingga setengah cetakan.
  4. Masukkan potongan toping dan aonori atau daun bawang, tuangkan adonan tepung lagi untung menutupi isi takoyaki, lalu tutup cetakan.
  5. Masak hingga adonan terlihat sudah mengembang dan balikkan Takoyaki menggunakan lidi. Pastikan bentuk Takoyaki bulat sempurna.
  6. Setelah matang, taruh Takoyaki di atas piring saji. Taburkan mayonaise, saus okonomiyaki, dan Katsuobushi sebelum disajikan.


Jadikan blog resep ini sebagai blog favorit kamu. Dan jika kamu punya resep masakan hasil karyamu, kirimkan saja tulisanmu DISINI. Resep kamu bakal dipublikasikan di blog ini lho..! :D
Resep Jengkol Balado Khas Betawi - Resep masakan jawa akan memberikan resep khas betawi yaitu resep cara membuat jengkol balado pedas enak. Jengkol balado ini sangat mudah kok untuk membuatnya kita membutuhkan 1/2 kg jengkol balado yang perlu kita olah terlebih dahulu yaitu kita rendam dalam air selama kurang lebih 3 hari dan rebus kemudian di memarkan. Rasa pedas pada jengkol balado ini sangat pas disajikan pada pagi hari dengan nasi putih hangat.


Bahan jengkol balado :

  • 1/2 kg jengkol kita rendam dalam air dingin selama 3 hari (setiap hari ganti dengan air dingin baru) - setelah 3 hari kita rebus dalam air panas selama kurang lebih 15 menit. Tiriskan kemudian kita memarkan.
  • 2 cm lengkuas kita memarkan
  • 6 butir bawang merah iris iris halus
  • 4 lembar daun salam
  • 10 sendok makan kecap manis
  • 3 batang serai kita memarkan
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1/2 sendok teh garam
  • 800 ml air
  • 2 sendok teh pala bubuk
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu yang dihaluskan :
  • 3 siung bawang putih
  • 6 butir bawang merah
  • 5 buah cabai merah keriting
Cara membuat jengkol balado :
  1. Panaskan sedikit minyak, lalu tumis bumbu yang telah dihaluskan sambil di tambahkan dengan bawang merah yang telah di iris, daun salam, sereh dan lengkuas, hingga harum dan matang.
  2. Setelah bumbu matang, tambahkan dengan jengkol, lalu aduk hingga rata.
  3. Tambahkan dengan garam, kecap manis, pala bubuk dan merica, aduk hingga rata dan bumbu meresap.
  4. Masukkan air lalu masak jengkol hingga matang dan bumbu meresap, angkat dan sajikan.
Resep serabi solo akan kami hadirkan di resep masakan jawa kuno. Pembuatan serabi solo ini sangat mudah. Serabi solo ini biasanya dijual sebagai oleh oleh yang pastinya sangat disukai oleh keluarga anda dirumah. Selain rasanya yang gurih, serabi solo juga berisikan potongan nangka yang manis legit, tentunya hidangan ini tidak akan anda lewatkan. Sajikan selagi masih panas agar rasanya lebih istimewa.


Bahan serabi solo :

  • 200 gram tepung beras
  • 1/2 sendok teh garam (campuran tepung terigu)
  • 50 gram gula pasir
  • 500 ml santan terbuat dari 1 butir kelapa
  • 1 butir telur
  • 1/4 sendok teh garam (dicampurkan pada santan)
  • 1/2 sendok teh ragi instan
  • 1 lembar daun pandan
  • untuk taburan buah nangka potong kotak kotak (1 buah)
Bahan untuk areh :
  • 200 ml santan terbuat dari 1/4 butir kelapa
  • 1/4 sendok teh garam
  • 1 lembar daun pandan agar wangi
Cara membuat serabi solo enak :
  1. Panaskan wajan tanah liat yang telah di beri dengan parutan kelapa, aduk aduk hingga kelapa berminyak, buang kelapanya lalu biarkan selama 5 menit hingga  panas dengan api sedang.
  2. Rebus santan bersama dengan garam dan daun pandan hingga mendidih, ambil 450 ml santan lalu biarkan hingga hangat.
  3. Untuk membuat areh : rebus santan, garam dan daun pandan dengan api kecil hingga menjadi kental dan mendidih, sisihkan.
  4. Campurkan tepung terigu, gula pasir, ragi instan dan garam hingga rata. Tambahkan dengan telur, lalu aduk hingga rata.
  5. Tuang santan sedikit demi sedikit sambil di keplok keplok perlahan selama 15 menit, lalu istirahatkan adonan selama 1 jam.
  6. Tuang adonan ke dalam wajan tanah liat yang telah panas lalu tekan bagian tengahnya sehingga berkulit bagian sisinya, biarkan hingga mengenbang.
  7. Taburi nangka lalu kecilkan api, tutup wajan dan biarkan hingga matang. Angkat dan oles serabi dengan areh hingga rata. Sajikan.
Urap pedas ini adalah beragam sayur yang di rebus lalu ditambahkan dengan bumbu kelapa pedas, rasanya tentu saja istimewa, gunakan kelapa agak tua, agar rasanya enak dan tetap gurih. Bila anda lebih pedas, tambahkan jumlah cabai yang di gunakan, anda juga dapat menambahkan dengan sayuran kesukaan anda. Akan lebih enak, bila anda memakan urap kangkung sesaat setelah di campur dengan bumbu kelapa, jadi rasa kepalanya akan lebih enak.


Bahan utama :

  • 5 lembar daun kol, potong potong lalu rebus sebentar
  • 5 lonjor kacang panjang, potong potong, rebus sebentar
  • 1 ikat kangkung, rebus
  • 1 ikat bayam, rebus
  • 200 gr kelapa, parut kasar lalu kukus
  • 4 buah cabai merah keriting, iris tipis
  • 150 gr taoge, seduh tiriskan
  • 1 1/2 sendok teh garam
  • 1 sendok teh air jeruk nipis
  • 1 sendok teh gula pasir
  • 2 sendok makan bawang merah goreng
  • Minyak untuk menumis
Bahan bumbu yang dihaluskan :
  • 3 buah cabai merah keriting
  • 7 buah cabai rawit hijau
  • 2 siung bawang putih
  • 5 butir bawang merah
  • 1 sendok teh terasi, bakar
  • 3 cm kencur
  • 5 lembar daun jeruk
Cara membuat urap pedas :
  1. Panaskan sedikit minyak, lalu tumis bumbu yang telah dihaluskan sambil di tambahkan dengan cabai merah, aduk hingga bumbu harum dan matang, masukkan kelapa, aduk hingga rata dan matang, angkat dan sisihkan.
  2. Campurkan bayam bersama dengan kol, taoge, kacang panjang dan bawang merah goreng, aduk rata.
  3. Masukkan campuran kelapa, air jeruk nipis, gula dan garam, aduk hingga rata dan segera sajikan.
Lapis surabaya adalah lapis panggang yang berwarna kuning dan coklat dengan tekstur yang sangat lembut namun irit telur, sehingga rasanya lebih enak. Bila biasanya lapis surabaya hanya bisa anda dapatkan di toko roti, maka anda dapat membuat sendiri di rumah anda, dijamin anda bakalan suka, sehingga lapis surabaya dapat anda bawa sebagai hadiah ataupun hantaran untuk orang terkasih.


Bahan adonan kuning :

  • 5 butir telur
  • 100 gr gula pasir
  • 100 gr tepung terigu
  • 1 sendok teh SP
  • 10 gr susu bubuk
  • 75 gr margarin, kocok lembut
  • 15 gr tepung maizena
Bahan adonan coklat :
  • 5 butir telur
  • 90 gr tepung terigu
  • 75 gr margarin, kocok lembut
  • 25 gr coklat bubuk
  • 1/2 sendok teh pasta coklat
  • 1 sendok teh SP
  • 120 gr gula pasir
Bahan olesan :
  1. 100 gr selai strowberry
Cara membuat lapis surabaya :
  1. Panaskan terlebih ovennya dengan suhu mencapai 190 derajat.
  2. Untuk membuat lapisan kuning : kocok margarin bersama dengan mentega hingga putih, tambahkan dengan susu kental manis, kocok hingga rata. Sisihkan.
  3. Kocok kuning telur dan gula hingga mengembang, setelah itu masukkan susu bubuk, maizena dan tepung terigu yang telah di ayak, lalu aduk hingga rata.
  4. Tuang adonan kedalam kocokan mentega, sedikit demi sedikit sambil di aduk hingga rata.
  5. Tuang kedalam loyang berukuran 22x22x4 cm yang telah di olesi margarin dan di di alasi dengan kertas roti, panggang selama 20 menit hingga matang. Angkat.
  6. Buat kue yang kuning 1 kali lagi.
  7. Untuk membuat lapisan coklat : kocok margarin dan mentega hingga putih lalu tambahkan dengan susu kental manis, kocok hingga rata lalu sisihkan.
  8. Kocok kuning telur dan gula hingga mengembang, masukkan tepung terigu, coklat bubuk dan susu bubuk yang telah di ayak lalu aduk hingga rata.
  9. Masukkan kocokan mentega sedikit demi sedikit sambil di aduk hingga rata.
  10. Masukkan adonan ke dalam loyang yang berukuran sama yang telah di oles margarin dan di alasi dengan kertas roti, panggang dengan suhi 190 derajat selama 20 menit hingga rata.
  11. Untuk penyelesaian : ambil selembar kue kuning lalu oles dengan selai strowberry, lalu tumpuk dengan kue lapisan coklat lalu oles kembali dengan kue lapisan kuning, padatkan. Potong potong sebelum di sajikan. 
Ikan asin yang digunakan dalam resep ini adalah ikan asin jambal roti yang di goreng dulu, tekstur ikan jambal yang gurih dan renyah, akan membuat anda ketagihan. Di sertai dengan bumbu irisan cabai yang pedas, sajikan dengan nasi panas saja sudah cukup enak. Pastinya anda akan sering membuat oseng oseng ikan asin ini.


Bahan utama :

  • 200 gr ikan asin jambal asin, potong potong lalu goreng
  • 8 butir bawang merah, iris tipis
  • 5 siung bawang putih, iris tipis
  • 4 buah cabai hijau, iris serong
  • 4 buah cabai merah besar, iris serong
  • 100 ml air
  • 2 buah tomat merah, potong potong
  • Minyak untuk menumis
Cara membuat oseng ikan asin :
  1. Panaskan minyak pada wajan, lalu tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum dan matang.
  2. Setelah itu tambahkan dengan cabai dan tomat, aduk hingga layu.
  3. Tambahkan dengan ikan jambal dan air, masak hingga matang dan air meresap, angkat dan segera sajikan.
Pecel adalah sayuran yang di siram dengan saus kacang yang bercitarasa gurih dan sedikit pedas, sayur yang digunakan juga dapat anda sesuaikan dengan selera anda, mulai dari kacang panjang, kol, taoge ataupun bayam, rebus semua bahan lalu di siram dengan saus kacang yang enak, untuk pelelngkap dari sayur pecel ini anda dapat menambahkan dengan peyek kacang tanah ataupun kerupuk dan tempe goreng yang gurih dan enak.


Bahan utama :

  • 5 lonjor kacang panjang, potong potong, rebus
  • 5 lembar kol, iris kasar lalu rebus
  • 100 gr kol, potong panjang, rebus
  • 2 ikat bayam, rebus
  • 100 gr taoge, seduh 
Bahan untuk bumbu kacang :
  • 250 gr kacang tanah, goreng lalu haluskan
  • 1/2 sendok makan air asam jawa
  • 400 ml air panas
Bahan bumbu yang dihaluskan :
  • 4 buah cabai merah keriting, rebus
  • 3 siung bawang putih, rebus
  • 2 buah cabai rawit merah
  • 2 cm kencur
  • 1/2 sendok teh terasi, bakar
  • 1 sendok teh gula merah
  • 1/2 sendok teh garam
Cara membuat pecel sayuran :
  1. Aduk rata kacang tanah yang dihaluskan bersama dengan bumbu yang telah dihaluskan, tambahkan air asam jawa lalu aduk hingga rata.
  2. Sajikan sayuran sambil di tambahkan dengan saus kacang lalu sajikan.
Nah kali ini resep masakan jawa kuno akan memberikan resep cara membuat sambal tempe kemangi yang pastinya sangat lezat jika disajikan dengan nasi putih dan lauk pauk lainnya. Kita tidak membutuhkan uang yang banyak untuk membuat sambal tempe kemangi ini. Sambal tempe ini kita menggunakan bahan diantaranya tempe, cabai merah, cabai merah besar, kencur, bawang putih, bawang merah dan bahan lainnya. Sangan pas jika disajikan pada pagi hari sebelum suami tercinta berangkat kerja. Semoga resep sambal ini dapat bermanfaat bagi kita semua.


Bahan sambal tempe kemangi enak :

  • 300 gram tempe kita potong potong dan bakar
  • 3 buah cabai merah besar buang bijinya
  • 2 siung bawang putih haluskan
  • 6 buah cabai merah keriting
  • 6 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 6 buah cabai rawit merah
  • 5 cm kencur
  • 1 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh gula pasir
  • 1 sendok teh terasi bakar
  • 5 tangkai daun kemangi
  • 1 buah tomat kita potong potong
  • minyak untuk menggoreng
Cara membuat sambal tempe kemangi :

  1. Panaskan sedikit minyak, lalu tumis cabai merah besar, cabai rawit merah, cabai merah keriting, bawang merah dan bawang putih hingga harum dan matang.
  2. Siapkan cobek lalu uleg bahan yang telah di tumis hingga halus, lalu tambahkan dengan tomat, kencur, terasi, gula pasir dan garam hingga halus.
  3. Tambahkan dengan tempe lalu penyet dan sajikan sambil di tambahkan dengan daun kemangi.
Sambal mangga yang akan kita praktekkan kali ini sangat mudah kok bunda. Bunda bisa mencoba membuatnya sendiri dirumah. Mangga memang bisa dijadikan berbagai macam olahan masakan ataupun kue diantaranya adalah dijadikan sambal mangga yang akan kita coba, kemudian bisa digunakan sebagai kue seperti pancake mangga, puding mangga ataupun dijadikan jus mangga dan lain sebagainya.

Sambal mangga yang akan kita praktekkan ini membutuhkan sekitar 100 gram mangga yang nanti kita serut kasar. Sambal mangga ini sangat pas disajikan dengan nasi putih hangat dan juga lauk pauk lainnya seperti ayam goreng spesial.

Bahan sambal mangga super sedap :
  • 8 buah cabai merah keriting
  • 1 sendok teh terasi goreng
  • 7 buah cabai rawit merah
  • 100 gram mangga muda kita serut kasar
  • 1 sendok teh gula merah sisir
  • 1 sendok teh garam
  • 1 sendok makan minyak goreng sisa menggoreng terasi
Cara membuat sambal mangga super spesial :
  1. Pertama tama kita uleg cabai baik cabai rawit merah dan cabai merah keriting, gula merah terasi dan garam.
  2. Kemudian kita masukkan mangga muda yang telah diserut, aduk rata dan uleg sedikit saja.
  3. Kemudian tambahkan sedikit minyak goreng aduk rata dan siap disajikan.
Mudah kan membuat sambal mangga super sedap dan enak.
Resep semur kentang memang salah satu resep masakan nusantara yang sangat mudah kita praktekkan dirumah. Semur kentang ini bisa menjadi salah satu menu masakan sehari hari untuk keluarga tercinta. Pembuatan semur kentang ini juga sangat mudah kok bunda, bunda bisa mencobanya langsung di rumah. Kita membutuhkan sekitar 3 buah kentang yang bisa kita beli di pasar tradisional. Semoga resep masakan jawa ini dapat bermanfaat bagi kita semua.


Bahan semur kentang :

  • 3 buah kentang kita kupas potong potong
  • 6 butir bawang merah iris iris tipis
  • 8 buah tahu kulit kotak
  • 1/2 sendok teh pala bubuk
  • 1 lembar daun salam
  • 2 cm kayu manis
  • 1 butir cengkeh
  • 750 ml air
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis
  • 3/4 sendok teh garam
  • 5 sendok makan kecap manis
  • untuk taburan kita menggunakan 2 sendok makan bawang merah goreng dan bawang putih goreng
Bumbu yang dihaluskan :
  • 4 siung bawang putih
  • 1/4 sendok teh jintan
  • 1 sendok teh ketumbar
  • 4 butir kemiri kita sangrai
Cara membuat semur kentang sederhana :
  1. Panaskan minyak pada wajan, lalu tumis bumbu yang telah di haluskan sambil di tambahkan dengan daun salam dan bawang merah, aduk hingga harum dan matang.
  2. Tambahkan dengan kentang, tahu, cengkeh, pala bubuk, kecap manis, kayu manis dan garam, aduk hingga rata.
  3. Tambahkan air secara bertahap sambil di masak hingga matang dan kuah agak mengental.
  4. Angkat dan sajikan semur bersama dengan bawang merah goreng.
Orem orem adalah masakan khas dari kota Malang yang memiliki kuah serta tambahan lontong ataupun ketupat yang enak dan gurih, orem orem biasanya di gunakan sebagai menu makan pagi yang enak dan mudah untuk di buat, biasanya orem orem di jual di rumah makan, namun anda juga dapat membuat orem orem sendiri di rumah anda.


Bahan utama :

  • 250 gr tempe, potong potong
  • 300 gr tahu, potong potong
  • 2 lembar daun jeruk
  • 2 lembar daun salam
  • 2 cm lengkuas, memarkan
  • 1/2 liter air
  • 1 liter santan dari 1/2 butir kelapa
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 2 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh gula pasir
  • 4 batang bunga bawang, potong potong
  • 3 sendok makan bawang merah goreng untuk taburan
  • 3 buah lontong untuk pelengkap
Bahan bumbu yang dihaluskan :
  • 2 siung bawang putih
  • 5 butir bawang merah
  • 1 butir kemiri, sangrai
  • 1 sendok teh ketumbar bubuk
  • 1 cm kunyit, bakar
Cara membuat orem orem :
  1. Masak air bersama dengan santan, lalu tambahkan dengan bumbu yang telah dihaluskan lalu tambahkan pula dengan lengkuas, daun jeruk dan daun salam, rebus hingga harum dan matang.
  2. Masukkan tahu dan tempe, aduk hingga rata. Tambahkan dengan bumbu seperti garam, gula pasir dan merica buubk, cicipi rasanya.
  3. Setelah matang, tambahkan dengan bunga bawang lalu aduk hingga mendidih, angkat.
  4. sajikan orem orem bersama dengan lontong dan bawang merah goreng.
Resep masakan jawa 13 akan memberikan resep cara membuat ayam goreng kremes enak dan kriuk. Ayam goreng kremesan ini sangat enak untuk dijadikan lauk pauk, memang memasaknya ayam goreng kremesan kita membutuhkan proses yang tidak mudah waktu mencampur bahan kremesan pada ayam goreng. Kita membutuhkan 1 ekor daging ayam yang nantinya kita bersihkan dan potong potong. Biasanya 1 ekor daging ayam kampung bisa menjadi kurang lebih 10 atau 12 potong daging ayam. Nah penasarankan bagaimana membuat ayam goreng kremesan, yuk ikuti resepnya di bawah ini.


Bahan ayam goreng kremes sederhana :

  • 1 ekor daging ayam kampung
  • 5 cm lengkuas memarkan
  • 1 sendok teh garam
  • 250 cc air kelapa
  • 1/2 sendok teh penyedap rasa
  • 1/2 sendok teh lada bubuk
  • 5 batang serai kita memarkan
  • minyak untuk menggoreng
Bumbu yang dihaluskan untuk bahan utama :
  • 8 butir kemiri
  • 1/2 sendok teh ketumbar jinten
  • 5 siung bawang putih
Bahan kremesan :
  • 135 gram tepung sagu
  • 780 cc air
  • 1/2 sendok teh lada bubuk
  • 1 butir telur ayam
  • 1/2 sendok teh penyedap rasa
  • 1/2 sendok makan ketumbar bubuk
  • 2 sendok makan gula pasir
  • 435 cc santan kental terbuat dari 1/2 butir kelapa
Bumbu yang dihaluskan untuk bahan kremesan :
  • 10 siung bawang putih
  • 10 butir kemiri
Cara membuat ayam goreng kremesan paling mudah :
  1. Kita mengolah bahan utama ayam goreng : Kita campur semua bahan utama dan bumbu halus bahan utama kemudian masukkan air kelapa aduk rata kembali. Setelah itu kita masak hingga matang dan meresap. Angkat dan dinginkan baru kita goreng ayam berbumbunya.
  2. Mengolah bumbu kremes : Campur semua bahan kremes dan bumbu halus kremes (kecuali air). Tambahkan air sedikit demi sedikit dan aduk rata. Kemudian kita masak adonan dengan api kecil hingga mengental. Angkat. Setelah itu adonan kental kita blender hingga halus.
  3. Kita panaskan minyak don goreng adonan kremesan hingga kering dan taburkan pada ayam goreng berbumbu.
Mudah kan membuat ayam goreng kremes yang enak dan sedap. Semoga resep ini dapat bermanfaat bagi kita semua.
Resep Cara Membuat Tekwan Palembang Yang Enak dan Mudah. Waktunya masak nih Bunda.. Kali ini kita coba membuat tekwan ya? Iya, tekwan yang dikenal sebagai sup khas Palembang itu lho..!

Ehh, ngomongin soal tekwan, ternyata panganan ini punya beberapa variasi lho, Bund. Ada yang tekwan asli palembang, dan ada juga tekwan modern yang sudah dikembangkan dan dimodifikasi dari aslinya. Nah, yang akan kita buat kali ini adalah gabungan dari keduanya, dan tidak meninggalkan estetika keaslian tekwan Khas palembang. 

Resep Tekwan Asli Palembang
(sumber resep: dapurumami.com)

Seperti yang kita tau kalo isian Tekwan biasanya adalah adonan bunga sedap malam kering, ebi sanrai, ikan yang dibulatkan, jamur,  atau udang kupas, bengkuang, dan bihun. Dan kita akan memakai bahan ini sebagian.

Bahan Dan Bumbu Tekwan


Bahan & Bumbu


Takaran Saji
daging ikan tenggiri
100 gr

tepung sagu
1 sdm

garam

2 sdt
jamur kuping
2 lbr

minyak goreng

2 sdm
bawang putih
4 siung

ebi kering

1 sdm
bunga sedap malam kering

8 ikat
bengkuang

50 gr
Penyedap, Jika suka
Secukupnya

air
800 ml

Bahan pelengkap :


Soun dan Bawang goreng



Cara Memasak:

  1.  Iris iris jamur kuping, potong bengkuang ukuran korek api, cincang ebi dan bawang putih sisihkan. 
  2. Campur ikan , ½ sdt garam, Penyedap rasa dan tepung sagu, sisihkan.
  3. Panaskan minyak , masukkan ebi cincang, bawang putih cincang. Kemudian tumis hingga harum, tambahkan air, 1½ sdt garam, dan penyedap rasa. Masak sampai mendidih.
  4. Masukkan adonan ikan tenggiri sesendok demi sesendok sampai adonan tekwan habis. Selanjutnya tambahkan bengkuang, jamur kuping, dan bunga sedap malam masak hingga matang dan tercampur rata. 
  5. Sajikan Tekwan buatan bunda selagi hangat, jangan lupa beri soun dan taburan bawang goreng. Yummi
Yummi, Resep dan Cara Mudah Membuat Tekwan Khas Palembang dengan Bumbu Sederhana pun siap dibuat. Yuk, Jadikan blog resep ini sebagai blog favorit kamu. Dan jika kamu punya resep masakan hasil karyamu, kirimkan saja tulisanmu DISINI. Resep kamu bakal dipublikasikan di blog ini lho..! Jangan lupa di Share ya..? :*
Ayam goreng yang akan kami berikan kali ini adalah ayam goreng khas Jakarta yang berbahan utama ayam kampung yang rasanya lebih enak dan kenyal. Ayam di potong potong lalu di campur dengan bumbu rempah yang enak dan gurih, cocolkan dengan sambal kesukaan anda, sajikan bersama dengan lalapan ataupun nasi putih yang hangat, dijamin anda bakalan ketagihan.


Bahan utama :

  • 1 ekor ayam, potong potong
  • 2 cm lengkuas, memarkan
  • 2 batang sereh, memarkan
  • 3 lembar daun salam
  • 750 ml air
  • Minyak goreng
Bahan bumbu yang dihaluskan :
  • 2 cm kunyit, bakar
  • 4 siung bawang putih
  • 10 butir bawang merah
  • 2 cm jahe
  • 1 sendok makan ketumbar
  • 1/2 gula merah sisir
  • 1 3/4 sendok teh garam
  • 3 butir kemiri, sangrai
Cara membuat ayam goreng jakarta :
  1. Masukkan air pada panci lalu tambahkan dengan bumbu yang di haluskan, aduk hingga rata.
  2. Tambahkan dengan ayam yang telah di potong potong, lengkuas, sereh dan daun salam.
  3. Masak di atas api sedang hingga bumbu meresap dan kuah menyusut ke dalam ayam, tiriskan ayam.
  4. Panaskan mnyak dengan api sedang, setelah minyak panas, masukkan ayam lalu goreng ayam hingga kuning keemasan dan matang.
Resep dan Cara Membuat Nugget Ubi Abon - Hai bunda, pernah nyoba bikin nugget? Kalo bunda sudah pernah membuatnya, paling-paling yang dibuat nugget daging dan ikan.. Iya kan?

Nah, bagaimana kalo bahan untuk membuat Nugget ini bukan dari daging dan ikan, melainkan dari ubi?. Pasti resep Nugget yang akan dibagikan kali ini belum pernah bunda coba ya, padahal ini juga nikmat dan lezat lho. Seperti apa resep dan cara membuat nugget nya? Yuk simak resepnya berikut ini: 

Resep Nugget Abon
sumber resep: dapurumani.com

Bahan-Bahan Yang Diperlukan Untuk Membuat Nugget Ubi Abon:


Bahan dan Bumbu


Takaran Saji
Ubi merah kukus tumbuk

200 gr
Tepung Bumbu Sajiku®
1 bks

Abon sapi

20 gr
Wijen putih

50 gr
Air untuk melekatkan wijen
100 ml


Cara Memasaknya:

  1. Siapkan panci wadah, masukkan Sajiku® Tepung Bumbu, dan ubi merah. Aduk dengan tangan sampai semua bahan tercampur rata.
  2. Ambil adonan ubi yang sudah jadi, isi dalamnya dengan abon, lalu bentuk menjadi seperti wajik dan pipihkan. Lakukan cara ini sampai semua bahan adonan habis.
  3. Guling-gulingkan adonan nugget ubi abon yang sudah jadi ke dalam air, selanjutnya guling-gulingkan lagi adonan ke atas wijen.
  4. Panaskan minyak, goreng hingga adonan nugget abon berwarna kuning keemasan. Angkat dan sajikan.

Sangat mudah kan resep dan cara membuat nuggetnya? Jadikan blog resep ini sebagai blog favorit kamu ya bund. Dan jika kamu punya resep masakan hasil karyamu, kirimkan saja tulisanmu DISINI. Resep kamu bakal dipublikasikan di blog ini lho..! Jangan Lupa di Share yah.. :*
Menu telur goreng biasanya di sajikan begitu saja di meja makan, untuk membuat lauk telur goreng lebih berfariasi, bagaimana jika anda menyulap telur goreng menjadi menu yang istimewa dengan rasa yang pedas dan gurih, selain itu cara membuatnya juga mudah dan cepat, paling enak di sajikan sebagai menu makan pagi untuk anda dan keluarga di rumah, bahkan dapat anda bawa sebagai leuk untuk bekal anda.


Bahan utama :

  • 7 butir telur bebek, goreng ceplok
  • 1/2 buah bawang bombay, iris pajang
  • 2 siung bawang putih, cincang kasar
  • 3 buah cabai hijau besar, iris miring
  • 5 buah cabai merah, iris miring
  • 1 sendok makan saus tomat
  • 1 buah tomat, potong potong
  • 1 sendok teh kecap asin
  • 1/2 sendok makan saus tiram
  • 1/4 sendok teh merica bubuk
  • 1/4 sendok teh garam
  • 1/4 sendok teh gula pasir
  • 1 batang daun bawang, potong potong
  • 100 ml air
  • Minyak untuk menumis
Cara membuat tumis telur pedas :
  1. Panaskan sedikit minyak, lalu tumis bawang bombay bersama dengan bawang putih, cabai merah, cabai hijau, aduk hingga rata. Masukkan tomat, aduk hingga layu.
  2. Tambahkan dengan telur yang telah di goreng, aduk hingga rata.
  3. Tambahkan dengan bumbu seperti kecap asin, saus tiram, saus tomat, garam, merica bubuk dan garam, aduk hingga rata.
  4. Masukkan air lalu masak hingag bumbu meresap, sebelum di angkat tambahkan dengan daun bawang, lalu angkat dan sajikan.
Hai jumpa lagi dengan kami tim admin resepmasakanjawa13. Kami akan memberikan resep cara bikin sate komoh yang enak dan sedap, cara membuat sate komoh ini sangat mudah kok bunda. Kita bisa membuatnya untuk lauk pauk saat sarapan pagi bersama keluarga tercinta. Sate komoh ini kita menggunakan 1/2 kg daging sapi bagian has dalam. Tusuk sate juga perlu kita gunakan, dengan campuran bumbu dapur membuat sate komoh ini menjadi sangat spesial.


Bahan sate komoh :

  • 1/2 kg daging sapi has dalam
  • 2 batang serai kita memarkan
  • 1 gelas santan kental
  • 3 lembar daun jeruk
  • 3 cm lengkuas kita memarkan
  • 2 lembar daun salam
  • 2 sendok makan kecap manis
  • 5 sendok makan minyak untuk menumis
  • tusuk sate
Bumbu yang dihaluskan :
  • 10 butir bawang merah
  • 5 buah cabe merah
  • 4 butir kemiri
  • 1 sendok makan gula merah
  • 1 sendok teh ketumbar
  • 2 cm kunyit
  • 6 biji jintan
  • 1/2 sendok teh lada
  • 1 sendok makan asam jawa
  • 6 siung bawang putih
  • garam secukupnya
  • gula pasir secukupnya
Cara membuat sate komoh :
  1. Masak air hingga mendidih, lalu masukkan daging masak hingga daging matang, angkat dan sisihkan air kaldunya.
  2. Panaskan sedikit minyak, lalu tumis bumbu yang telah di haluskan sambil di tambahkan dengan daun jeruk, daun salam, sereh dan lengkuas, tumis bumbu hingga harum dan matang.
  3. Masukkan daging sapi dan kecap manis, aduk hingga rata. Masukkan air kaldu, santan, garam dan penyedap rasa, masak hingga matang dan bumbu meresap.
  4. Tusuk tusuk daging pada tusukan sate lalu sajikan.
NewerStories OlderStories Beranda